Header Ads

ad728
  • Breaking News

    KHATAM AL-QUR'AN MENUJU INSAN YANG QUR'ANI

    Sudah menjadi Agenda Tahunan, menjelang Kelulusan siswa kelas 6 MIN Habirau Tengah, untuk meng-Khatam-kan Al-Qur'an. Target ini tercapai dengan diwajibkannya tadarus Al-Qur'an setiap pagi (sebelum jam pelajaran di mulai) dengan di dampingi oleh wali kelasnya masing-masing

        Sebelum Perda Tentang Pendidikan Al-Qur'an dicanangkan, MIN Habirau Tengah sudah menerapkan siswanya untuk wajib Khatam Al-Qur'an sebelum lulus. Untuk memantapkan komitmen tersebut, MIN Habirau Tengah membuka TPA Madrasah khusus untuk siswa kelas 1, 2 dan 3. Pelaksanaannya pun dilakukan setelah jam pelajaran selesai. Pengenalan huruf Alif Ba Ta dilakukan sejak dini agar anak terbiasa dengan Al-Qur'an.

    Selain itu, bagi siswa yang masih 'bermasalah' dengan huruf Hijayah, mereka akan dimasukkan ke kelas khusus, kelas Pemantapan yang di buka sore hari. Dan Guru yang melatih adalah para Ustadz dan Ustadzah yang ahli dan berpengalaman di bidangnya yang berasal dari dalam maupun dari luar madarasah, yang sengaja di datangkan oleh MIN Habirau Tengah.

    Salah satu tradisi MIN Habirau Tengah sebelum mengikuti khataman Al-Qur'an Massal dengan sekolah/madrasah lain ialah terlebih dahulu menggelar Khataman Al-Qur'an untuk kelas 6 (Putera dan Puteri). Kamis pagi tanggal 05 Mei 2011, bertempat di ruang induk Mesjid Besar Al-Ihya Habirau Tengah (Mesjid masih satu komplek dengan MIN Habirau Tengah), acara pun di gelar dengan disaksikan oleh adik-adik kelas mereka.

    Dalam kesempatan acara ini pula, Ibu Dra. Hj. Ma'shumah (Kepala MIN Habirau Tengah) berpesan kepada seluruh siswa "Agar selalu senantiasa membaca Al-Qur'an dan terus meningkatkan ketaqwaan dengan mengamalkan isi kandungan Al-Qur'an dalam kehidupan sehari-hari".
    Acara pun di tutup dengan pembagian 'menu wajib' Orang Batamat kepada adik-adik kelas mereka, mengambil berkah dengan harapan mereka bisa meng-Khatam-kan Al-Qur'an juga.
    Senin, 30 Mei 2011, MIN Habirau Tengah mengikuti acara Khataman Al-Qur'an massal tingkat SD/MI se-kecamatan Daha Selatan dan Daha Barat. Dan kembali tahun ini MIN Habirau Tengah mendapat kepercayaan menjadi Imamah untuk 2 orang (Putera dan Puteri) berdasarkan surat dari Panitia Pelaksana yang sebelumnya di kirim ke madrasah.
          Jarak yang harus di tempuh dari Base Camp MIN Habirau Tengah menuju acara yang berlokasi di Mesjid Nurul Yaqin Desa Tanjung Selor Kec. Daha Barat sekitar ±10 km. Dan akses utamanya adalah menggunakan transportasi air. Dengan menyewa kapal  khusus dari Dinas Perhubungan Kab. Hulu Sungai Selatan, sebanyak 51 siswa (Putera dan Puteri) MIN Habirau Tengah didampingi Kepala dan beberapa Guru, kami pun memenuhi 'perut' kapal.
    Dengan tenaga turbo berjalan membelah aliran sungai Negara. Waktu tempuh pun menjadi lebih singkat yakni sekitar ± 30 menit (jika dengan kapal/klotok biasa bisa memakan 1 jam lebih).
    Kepala Kankemenag Kab. HSS (kanan)
    Khataman Al-Qur'an yang dihadiri juga oleh Bpk. Drs. H. Matnor, M.Pd. (Kepala Kantor Kementerian Agama Kab. Hulu Sungai Selatan) menjadi terasa lebih bermakna dan menyedot perhatian masyarakat sekitar, untuk ikut menyaksikan jalannya acara. Alhamdulillah, acara berjalan dengan tertib dan lancar sampai selesai.

    Semoga dengan agenda tahunan ini bisa memotivasi anak-anak kita untuk Gemar Membaca Al-Qur'an dan Menjadi Insan yang berakhlakul Karimah.

    Amin Ya Rabbal Alamin

    Tidak ada komentar

    Post Top Ad

    ad728

    Post Bottom Ad

    ad728