Minggu, 30 Juni 2013

PERPISAHAN DAN KENAIKAN KELAS YANG BERTABUR PRESTASI


Mungkin Komplek PIP agak telat menggelar Perpisahan dan Kenaikan Kelas. secara kami harus saling menunggu kesiapan (abis ulangan semesteran) dari seluruh madrasah. Hajatan akbar ini selalu berasa beda jika dibanding tahun-tahun sebelumnya.

Ya, bertepatan tanggal 29 Juni 2013, Komplek PIP menyelenggarakan Perpisahan dan Kenaikan Kelas. Sayang Ketua Umum YAPIP (H. Bahran, B.) berhalangan hadir karena masih  ada urusan yang tak bisa ditinggalkan di Jakarta.

Dalam sambutan beliau yang dibacakan oleh Bpk. M. Taufik, S.Ag. M.MPd (Kepala MTsN Habirau), beliau juga mengapresiasi prestasi yang sangat membanggakan Komplek PIP yang diantaranya:

<1> MIN Habirau Tengah memperoleh predikat Nilai Tertinggi UN sekabupaten HSS dan peringkat ke-3 seKalimantan Selatan. Serta Siswa MIN HT juga dinobatkan sebagai Peraih Nilai UN SD/MI  Tertinggi seKabupaten HSS.

<2> MTsN Habirau dan MA PIP Habirau Tengah tidak mau ketinggalan, siswa-siswanya juga masuk jajaran peraih Nilai UN tertinggi Sekabupaten. Perpect…..

<3> Tak lupa, ketum YAPIP mengucapkan selamat atas Kontingen MA PIP yang berlaga di Pospenas Gorontalo dan berhasil meraih medali perak di cabang fotografi… Jempol deh buat MA PIP.

Melihat meriahnya acara, tak sia-sia kerja keras panlak yang siang malam bekerja membikin acara ini hingga sukses dan berkesan seperti ini. Berbagai momen-momen indah terus tersaji semisal saat menyanyikan hymne Terima Kasih Guru, Pengukuhan Alumni hingga kata perpisahan oleh siswa. Semua yang hadir larut dalam keharuan.

Dan saat penampilan-penampilan masing-masing madrasah, sesi inilah yang begitu menyita perhatian dunia…hehehe..
Untuk MIN HT, menampilkan perkusi drum band, tarian papua dan drama kabaret. Anak-anak dapat hujan tepuk tangan dari penonton… cihuy ..berasa bak artis di TV.

SELAMAT BUAT KALIAN ANAK-ANAK KAMI
TERUS CAPAI CITA-CITA DEMI MASA DEPAN YANG GEMILANG


Pengukuhan Alumni oleh masing-masing madrasah PIP
 
MIN HT beraksi 
6 Elang membawakan Tarian Papua
Drama Kabaret Sultan Suriansyah oleh Siswa kelas 4 dan 5
Bintang Utama
Salah 1 Atraksi MA PIP
Bersama Alumni Siswa MIN HT
Bersama Alumni Siswi MIN HT
Sungkeman...


Jumat, 14 Juni 2013

KUMPULAN RUMUS MATEMATIKA SD/MI (BAGIAN 1)

 
Berikut ini rangkuman beberapa rumus matematika untuk tingkat sekolah dasar. Memang masih jauh dari lengkap, namun semoga ringkasan rumus ini dapat membantu kalian dalam mempelajari matematika di sekolah dasar. Berikut ini beberapa rumus yang sering digunakan di sekolah dasar.

 



Konversi Satuan :
Panjang Luas VolumeBeratLiter
kilometer
km²
km³
kg
kiloliter
hektometer
hm² 
hm³
hg(ons)
hektoliter
dekameter
dam² (are)
dam³
dag
dekaliter
meter
gr
liter
desimeter
dm²
dm³(liter)
dg
desiliter
centimeter
cm²
cm³
cg
centiliter
milimeter
mm²
mm³(cc)
mg
mililiter
naik : 10
turun x10
naik :100
turun x 100
naik :1.000
turun x 1.000
naik : 10
turun x 10
naik : 10
turun x 10
Satuan Berat  dan Satuan Waktu:
Satuan Senilai SatuanSenilaiSenilai
1 ton
1.000 kg
1 tahun
52 minggu
365 hari
1 ton
10 kwintal
1 bulan
4 minggu
30 hari
1 kwintal
100 kg
1 minggu
7 hari
168 jam
1 kg
10 ons
1 tahun
4 triwulan
2 semester
1 kg
2 pon
1 windu   
8 tahun
96 bulan
1 pon
5 ons
1 abad
100 tahun
10 dasawarsa
1 pon
500 gram
1 milenium
1.000 tahun
10 abad
1 ons
100 gram
1 jam
60 menit
3.600 detik
Satuan Kuantitas :
  • 1 lusin =  12 buah
  • 1 gros =  12 lusin
  • 1 gros =  144 buah
  • 1 kodi =  20 lembar
  • 1 rim =  500 lembar

Rumus Kecepatan
  • Kecepatan = Jarak : Waktu;
  • Jarak = Kecepatan x waktu;
  • Waktu = Jarak : Kecepatan

Rumus Debit
  • Debit = Volume : Waktu;
  • Volume = Debit x Waktu;
  • Waktu = Volume : Debit

Perbandingan

Rumus Skala
  • Skala = Jarak Sebenarnya : Jarak Pada Peta;
  • Jarak Sebenarnya = Skala x Jarak Pada Peta;(jadikan km);
  • Jarak Pada Peta = Jarak Sebenarnya : Jarak Pada Peta,

Rumus Luas Bangun Datar :
  • Persegi = s x s,  keliling 4 x s;
  • Persegi panjang = p x l, keliling = 2( p +l);
  • Segitiga = 1/2 x alas x t; 
  • Jajargenjang = alas x tinggi ;
  • Belahketupat = 1/2 x d1 x d2 ;
  • Layang-layang = 1/2 x d1 x d2;
  • Trapesium = 1/2 (a +b) x tinggi;
  • Lingkaran = πr², keliling = 2πr

Rumus Volume Bangun Ruang
  • Kubus = s x s x s, luas permukaan = 6 x s²;
  • Balok = p x l x t, luas permukaan = 2(pxl + pxt + lxt);
  • Prisma segitiga = L alas x t, luas permukaan = ( 2 x luas alas) + (t x keliling alas);
  • Limas segiempat = 1/3 x alas x tinggi, luas permukaan = s x s + 4(luas segitiga);
  • Tabung = πr² x t, luas permukaan = 2πr(r+t);
  • Kerucut = 1/3 x πr²t, luas permukaan = π r (r + s);
  • Bola = 4/3 x πr³, luas permukaan = 4 x πr²

Rumus Konversi Satuan Suhu
  • Rumus merubah celcius ke kelvin = Celcius + 273,15
  • Rumus merubah celcius ke rheamur = Celcius x 0,8
  • Rumus merubah reamur ke celcius = Rheamur x 1,25
  • Rumus merubah celcius ke fahrenheit = (Celcius x 1,8) + 32
  • Rumus merubah fahrenheit ke celcius = (Fahrenheit - 32) / 1,8
  • Rumus merubah rheamur ke farenheit = (Rheamur x 2,25) + 32

Operasi Hitung Bilangan Pecahan

Operasi Hitung Campuran
  • Pengerjaan dalam tanda kurung dikerjakan terlebih dahulu. 
  • Perkalian dan pembagian mempunyai kedudukan yang lebih kuat dibandingkan dengan penjumlahan dan pengurangan.
  • Perkalian dan pembagian memiliki kedudukan yang sama, artinya pengerjaan perkalian dan pembagian dilakukan terlebih dahulu. Apabila dalam pengerjaan hitung terdapat perkalian dan pembagian, maka yang dikerjakan terlebih dahulu adalah pengerjaan sebelah kiri dahulu.
  • Penjumlahan dan pengurangan memiliki kedudukan yang sama. Apabila dalam pengerjaan hitung terdapat penjumlahan dan pengurangan, maka yang dikerjakan terlebih dahulu adalah pengerjaan yang berada di sebelah kiri dahulu.

Operasi Hitung Bilangan Bulat

a. Penjumlahan dan Pengurangan

b.Perkalian dan pembagian bilangan bulat
Pada dasarnya perkalian bilangan bulat hampir sama dengan perkalian bilangan cacah. Namun pada perkalian bilangan bulat  terdapat aturan perkalian tanda dengan tententuan :
  • (+) x (+) = (+)
  • (+) x (-)  = (-)
  • (-)  x (+  = (-)
  • (-)  x (-) = (+)
Dalam operasi pembagian bilangan bulat juga berlaku aturan, sebagai berikut :
  • (+) : (+) = (+)
  • (+) : (-)  = (-)
  • (-) : (+)  = (-)
  • (-) : (-)   = (+)

Pengolahan Data
  • Rata-rata = Banyak Data : Jumlah Data;

Sumber :
http://www.masgino.com/2012/12/kumpulan-rumus-matematika.html

Rabu, 12 Juni 2013

MENTERI AGAMA MINTA PEMDA/PEMKOT BANTU MADRASAH

Banten (Pinmas) —- Menteri Agama Suryadharma Ali, meminta pemerintah daerah/kota turut serta membantu mengembangkan madrasah dan lembaga pendidikan agama. Ini menyusul tantangan besar yang menghadang madrasah. Terutama dari segi pembiayaan dan peningkatan kualitas.

“JANGAN HARAMKAN APBN UNTUK LEMBAGA PENDIDIKAN AGAMA,” katanya saat peresmian dan pelatakan batu pertama Gedung MTs Nurul Ikhlas Legok Widara Drangong Taktakan Serang, Banten, Senin (11/6).

Hadir dalam peresmian sekaligus peletakkan batu pertama itu, Direktur Madrasah Kemenag, Dedi Djubaedi, Walikota Serang Tubagus Haerul Jaman, dan delegasi Pemda Banten. Tak ketinggalan, para tokoh agama dan masyarakat.

Status swasta yang dimiliki madrasah, sambung Menag, menjadikan lembaga ini murni di bawah manajerial pimpinan, biasanya kiai. Jika tidak didukung kemampuan berkomunikasi dan finansial, rasanya berat madrasah tertentu berkembang. “Ini tantangan kita semua,” katanya.

Apalagi kata Menag, alokasi APBN kini cukup besar untuk pendidikan, yakni 20 persen. Penting memperhatikan pula madrasah dan tidak menomorduakan lembaga itu. Perhatian instansi terkait ini penting agar para putra bangsa menikmati bangku sekolah. Menag meminta pula agar kesejahteraan guru diperhatikan. Dia menyampaikan rasa prihatin ternyata masih ada guru berhonor Rp 600 ribu, pertahun. “Itupun dibayar berbarengan dengan THR hari raya,” ungkapnya.

Menag pun mengingatkan jajarannya, agar jajarannya turun ke bawah. Ini penting untuk melihat realita yang berkembang di tengah-tengah masyarakat. Dia tak ingin fenomena menyedihkan dunia pendidikan terus terulang. Dia menyebut peristiwa ambruknya madrasah di Lebak, Banten dulu terulang dan kisah Fatimah, gadis kecil asal Cirebon yang putus sekolah lalu bekerja sebagai pemecah batu dengan upah Rp6000 perhari.

Dia berkeyakinan, mestinya kenaikan pendapatan negara itu akan menambah besaran alokasi pendidikan dari 20 persen tersebut. Artinya, seyogianya tak ada lagi sekolah ambruk ataupun siswa yang tak bersekolah. “Pasti ada yang salah dari birokrasi, turunlah ke bawah,”pintanya. Acara ditutup dengan peletakkan batu pertama dan pementasan kesenian khas Banten, Debus. (nashihn)

Sumber:

Jumat, 07 Juni 2013

PERINGATAN ISRA MI'RAJ TAHUN 1434 H DI KOMPLEK PIP


 
Tepat tanggal 27 Rajab 1434 H atau 6 Juni 2013, Komplek Pendidikan Islam Parigi menyelenggarakan Peringatan Isra Mi’raj Nabi Besar Muhammad SAW. Seluruh Santeri dan Siswa yakni PAUD, RA, MIN, MTsN, MA dan Ponpes PIP berbaur jadi satu dalam ruang induk Mesjid Besar Al-Ihya.

Menunaikan wasiat dari Almarhum Tuan Guru kami yang tercinta KH. Syamsuni (Mualim Suni) agar peringatan hari besar Islam selalu dilaksanakan tepat pada tanggalnya (Kalender Hijriah). Disampaikan juga dalam sambutannya, oleh Bpk H. Muhran (Ketua Umum YAPIP) berharap agar seluruh komponen di Komplek ini kian kompak dan satu padu demi terus memajukan komplek ini. Dan beliau mengapresiasi berbagai keberhasilan /prestasi yang telah diraih selama ini.

Peringatan Isra wal Mi’raj ini pula sedikit berbeda dari sebelumnya. Ya… secara estafet tausyiah agama disampaikan oleh 3 orang Tuan Guru kebanggaan YAPIP (dengan singkat dan padat... hehehe). Ada Tuan Guru Bushairi, Tuan Guru Tamleha dan Tuan Guru Darkuni. Dengan gaya beliau masing-masing, seluruh jama’ah begitu khuyuk mendengarkan ceramah agama seputar peristiwa perjalanan menakjubkan dari  Nabi Muhammad SAW.

Semoga kita bisa mengambil hikmah dari peristiwa tersebut, demi peningkatan keimanan dan ketakwaan kita. Dirikanlah Sholat sebelum kita disholatkan!”
Para tokoh-tokoh dan Alim Ulama PIP
(Kiri ke Kanan : Tuan Guru Bushairi, Bpk H. Muhran, Tuan Guru Darkuni dan Tuan Guru Tamleha)
Anak-Anak MIN HT... Lucu ya!?


Jamuan Makan untuk Para Undangan

Rabu, 05 Juni 2013

DAFTAR SEKOLAH DI KALSEL PELAKSANA KURIKULUM 2013



Berikut Daftar Sekolah Tingkat Dasar di Provinsi Kalsel yang ditunjuk sebagai pelaksana Kurikulum Baru 2013:

No
NPSN
Sekolah
Jumlah Paket Buku
Guru Kelas I
Guru Kelas IV
Siswa Kelas I
Siswa Kelas IV
Agama Kelas I
Agama Kelas IV
1
30300513
SD NEGERI JAWA 3
2
3
55
85
55
85
2
30300141
SD NEGERI SUNGAI PARING 2
4
2
70
65
70
65
3
30300368
SD NEGERI INDRA SARI
4
4
115
100
115
100
4
30300544
SD NEGERI KERATON 1
2
1
85
40
85
40
5
30300746
SD NEGERI ATU-ATU
3
3
70
90
70
90
6
30300616
SD NEGERI PELAIHARI 2
1
1
30
30
30
30
7
30300717
SD NEGERI ANGSAU 4
3
2
70
60
70
60
8
30300849
SD NEGERI BAWAH LAYUNG
3
1
85
65
85
65
9
30300602
SD NEGERI MUARA ASAM ASAM
2
2
70
50
70
50
10
30300739
SD NEGERI BATAKAN 2
2
2
50
40
50
40
11
30301341
SD NEGERI DANDA JAYA 4
2
2
45
30
45
30
12
30300897
SD NEGERI SEMANGAT DALAM 2
4
2
230
105
230
105
13
30300953
SD NEGERI LEPASAN 2
4
3
95
70
95
70
14
30301437
SD NEGERI RANTAU KIWA 2
1
1
25
25
25
25
15
30301425
SD NEGERI RANTAU KANAN 1
2
1
50
35
50
35
16
30301525
SD NEGERI TAMBARANGAN 1
1
1
55
55
55
55
17
30301975
SD NEGERI KANDANGAN BARAT 2
2
3
60
70
60
70
18
30301968
SD NEGERI KANDANGAN KOTA 1
2
1
50
30
50
30
19
30301969
SD NEGERI KANDANGAN KOTA 2
1
1
30
20
30
20
20
30301950
SD NEGERI JAMBU HILIR BALUTI 2
1
1
30
25
30
25
21
30301955
SD NEGERI HARATAI 2
1
1
25
25
25
25
22
30304058
SD NEGERI SUNGAI JINGAH 7
1
1
35
50
35
50
23
30304092
SD NEGERI STANDAR NASIONAL SUNGAI MIAI 7
2
2
80
75
80
75
24
30304062
SDN TELAGA BIRU 1
2
3
60
80
60
80
25
30304480
SD NEGERI ANTASAN BESAR 7
3
3
105
190
105
190
26
30304159
SDN - SN PASAR LAMA 1
3
4
85
165
85
165
27
30305019
SD NEGERI STANDAR NASIONAL BELITUNG UTARA 2
1
1
35
45
35
45
28
30305016
SD NEGERI STANDAR NASIONAL KELAYAN BARAT 2
4
4
125
130
125
130
29
30304518
SD NEGERI KARANG MEKAR 1
3
3
95
125
95
125
30
30304074
SDN-SN PENGAMBANGAN 5
2
1
65
45
65
45
31
30305058
SDN-SN KEBUN BUNGA 4 BANJARMASIN
2
2
140
75
140
75
32
30305002
SD MUHAMMADIYAH 8
4
6
120
215
120
215
33
30304330
SD SANTA ANGELA 11
1
1
35
30
35
30
34
30304331
SD SANTA ANGELA 1
1
1
35
35
35
35
35
30304556
SD NEGERI LANDASAN ULIN TIMUR 4
1
1
30
25
30
25
36
30304646
SD NEGERI GUNTUNG PAYUNG 3
1
1
30
25
30
25
37
30304648
SD NEGERI GUNTUNG PAYUNG 5
2
2
30
25
30
25
38
30304558
SD NEGERI LANDASAN ULIN TIMUR 6
3
3
75
25
75
25
39
30304622
SD NEGERI BANJARBARU KOTA 1
1
1
30
25
30
25
40
30304663
SD NEGERI BANJARBARU UTARA 3
2
2
55
50
55
50
41
30304548
SD NEGERI SUNGAI TIUNG 3
1
1
35
35
35
35
42
30304544
SD NEGERI SUNGAI BESAR 7
2
1
30
25
30
25
43
30304546
SD NEGERI SUNGAI SALAK
1
1
30
25
30
25
44
30304553
SDSN LANDASAN ULIN TIMUR 2
4
4
205
115
205
115
45
30304643
SD NEGERI GUNTUNG MANGGIS
4
2
30
25
30
25
46
30304540
SD SANJAYA
1
1
30
25
30
25
47
30304617
SDS ISLAM AL MANSHUR
3
1
65
30
65
30










* Untuk Daftar Sekolah Tingkat Menengah Pertama di Kalsel (Klik di sini)
* Untuk Daftar Sekolah Tingkat Menengah Atas di Kalsel (Klik di sini)
* Untuk Daftar Sekolah Tingkat Menengah Kejuruan di Kalsel (Klik di sini)

CATATAN:
DATA MASIH DALAM PROSES VERIFIKASI

KAPAN YA GILIRAN MADRASAH ???