Sabtu, 07 Desember 2013

MIN Habirau Tengah Tempoe Doeloe


Barisan Pramuka MIN HT tempoe doeloe

Tak sengaja ku temukan setumpuk album dari lemari tua yang tersimpan rapat di gudang. Kuusap debu yang menempel ketat disekujur permukaannya dengan hati-hati. Perlahan kubuka... tersentakku hingga tubuhku merinding saat ku buka satu persatu lembar dari album itu. Terpampang jelas di mataku potret masa lampau komplek PIP. 

Bisa dibayangkan betapa gigihnya para pelopor seperti Bpk. H. Bahran (Sekarang Menjabat Ketua Umum YAPIP) dan Almarhum KH. Mualim Syamsuni serta para tokoh-tokoh lainnya  yang ditengah keterbatasan, mereka mampu merintis dari nol hingga Komplek PIP besar semegah ini. Dan tak disangka pembangunan MIN Habirau Tengah pada tahun 1963 merupakan cikal bakal lahir dan terbentuknya Komplek Pendidikan Islam kebanggaan kita ini. (Baca Sejarah MIN HT klik di sini)

Saat ini kita hanya tinggal menikmati hasil dari perjuangan mereka. Tidak cukup rasanya hanya dengan ucapan terima kasih untuk membayar atas segala jerih payah mereka dulu. Lebih dari itu mereka tentu ingin agar kita sebagai penerus juga mewarisi semangat perjuangan mereka, demi kemajuan Komplek Pendidikan Islam Parigi di masa kini... dan demi terwujudnya kehidupan madani yang bersendikan ajaran Islam sebagaimana impian mereka, kalian dan kita bersama. (Tsanwari)

SEBAGIAN FOTO BAHARI KOLEKSI MIN HT

 Gedung MIN HT dulu yang bertingkat
 Usai acara foto bersama di depan bangunan MIN HT doeloe

Tampak posisi awal Gedung MIN HT sebelum di relokasi

Siswa-siswi MIN HT tempoe doeloe tahun 1975

Dewan Guru MIN HT doeloe
Tampak Bpk. H. Bahran (Ke-1 dari kanan atas) dan 
Alm. KH. Mualim Syamsuni (ke-2 dari kanan atas)
 Tampak Gafura Pintu Gerbang PIP tempoe doeloe
Upacara bendera MIN HT di halaman Mesjid Al-Ihya


Peresmian Komplek Perumahan Guru PIP (Komplek 8)
Peresmian Komplek Perumahan Guru PIP (Komplek 8)

Selasa, 03 Desember 2013

Serunya Hari Jadi Kabupaten HSS Ke-63 Tahun 2013



SEMARAK DAN MERIAH... itulah kata yang sedikit mampu menggambarkan Kandangan Expo 2013 dalam rangka peringatan Hari Jadi Kabupaten Hulu Sungai Selatan yang ke-63. Dipimpin pemerintahan yang baru, iven ini digelar di pusat kota Kandangan (dekat Lapangan Lambung Mangkurat).

Dalam Kandangan Expo ini, seluruh SKPD, ormas dan bahkan beberapa sekolah membuka stand untuk memamerkan keunggulan masing-masing. Tidak hanya itu hajatan akbar yang dibuka sejak 01/12/2013 dan akan berlangsung selama 1 minggu ini juga mempunyai rangkaian kegiatan yang unik serta keren abis. Gak maukan Cuma dengar kemeriahannya dari orang doank!?. Kunjungi aja langsung. Hehehe

Andai saja di Nagara ada “DAHA EXPO” atau “NAGARA EXPO” pasti gak kalah seru. Secara banyak desa produktif, seperti Desa Habirau dengan kerajinan imitasi/perhiasan, Muning dengan olahan ikan kering, Sungai Pinang dengan kerajinan pandai besi, Bayanan dengan kerajinan gerabahnya, Panggandingan dengan cor logam dan lain-lain.

Moga aja tahun depan bisa terwujud... hehehe

BERSAMA KEPALA, DEWAN GURU, STAF TU DAN KOMITE SEKOLAH
MIN HABIRAU TENGAH KEC. DAHA SELATAN
MENGUCAPKAN
SELAMAT HARI JADI KE-63
KABUPATEN HULU SUNGAI SELATAN 
(2 Desember 1950 – 2 Desember 2013)


Stand Kantor Kemenag HSS dan MTsN Amawang
Majang karya tangan MTsN Amawang

Stand Dinas Pertanian HSS

Cek Tensi Darah Gratis di Stand Dinas Kesehatan HSS

Pengunjung Boleh Melukis di Kanvas sepanjang 63 M

Kala Malam

Stand Kecamatan Daha Selatan

Stand Kecamatan Daha Utara

Wahana Bermain Anak

Sabtu, 30 November 2013

Bpk. SANWARI HIDAYAT RAIH PENGHARGAAN PGRI KAB. HSS



Kamis, 28/11/2013. Dalam rangka memperingati Hari Guru Nasional dan HUT PGRI ke-68, oleh Pengurus Daerah (PD) II PGRI digelarlah peringatan tersebut di Pendopo kabupaten. Seperti biasa untuk lebih memeriahkan acara ini, diadakan sebelumnya berbagai lomba dalam ajang Porseni. Ada 4 cabang yang dipertandingkan, paduan suara, badminton, menyanyi solo, dan voli. Dan dari sini keluarlah Pengurus Cabang (PC) Daha Utara sebagai Juara Umum.

Pada acara tersebut juga turut berhadir Bupati HSS, Kepala Dinas Pendidikan HSS, Kepala Kemenag HSS dan Kepala UPT se-HSS. Diakhir acara Bapak Bupati turut menyumbangkan sebuah lagu. Momen yang langka hingga begitu menyita perhatian seluruh peserta, tepuk tanganpun menggema nyaring.

SOSOK TERMUDA
Dalam acara ini juga, PGRI secara khusus akan menganugerahkan Penghargaan bagi anggotanya yang telah berprestasi di kancah provinsi maupun nasional. Melalui seleksi di tingkat PC Kecamatan, wakil dari MIN HT yakni Bpk. Sanwari Hidayat terpilih sebagai calon penerima anugerah.

Dan secara resmi kemudian, kami mendapatkan undangan khusus yang ditunjukkan kepada sosok yang baru saja membawa tim olimpiade MIN HT finis di ranking 33 dari 69 sekolah secara nasional ini untuk berhadir menerima penghargaan tersebut. Sujud syukur mewarnai kegembiraan beliau setelah mengetahui kabar baik itu. Ini merupakan wujud apresiasi atas dedikasi yang beliau telah lakukan selama ini.

Menjadi 1 dari 19 anggota PGRI yang akan menerima Penghargaan. Tercatat nama beliau sebagai yang termuda. Berdiri di panggung yang megah, beliau bersama yang lain menerima tanda penghargaan ini langsung dari Bupati HSS. Semoga prestasi terus beliau ukir hingga go internasional yang telah lama beliau impikan

Secara khusus ibu Kepala MIN HT memberikan selamat kepada beliau. “Selamat ya Bapak Sanwari Hidayat, kami sabarataan bangga dengan Bapak”

DAFTAR PENERIMA PENGHARGAAN DARI PGRI KAB. HULU SUNGAI SELATAN

TAHUN 2013

BERIKUT MOMEN HASIL JEPRETAN SAAT ACARA BERLANGSUNG

Kelompok Maulid Habsy dari PGRI Wanita
Penampilan dari siswi SMKN2 KDG
Penampilan dari siswi SLB KDG


Para Juara Porseni Usai menerima Tropy
Bpk. Sanwari Hidayat Bersama Bpk. Khairuddin Syaukani (Sekretaris PGRI Kab)
Bpk. Sanwari Hidayat bersama MC ternama Kak Emen (Guru dari MTsN Angkinang)

Jumat, 22 November 2013

LIGA SEPAK BOLA SIAGA MIN HT MUSIM 2013



Minggu, 17/11/2013 yang lalu. Gugus Depan kami (0979-0980) bikin sebuah kegiatan untuk ngisi hari libur. Berkonsep liga sepak bola... ajang ini berkelas internasional lo. (hehehe...).  Kok bisa? Secara ada 4 klub dunia yang kami bawakan yakni Barcelona FC, Real Madrid, Manchester United dan yang terakhir Arsenal. (Mirip liga champions ya)

Agak dadakan sih... tapi segala persiapan disiapkan dengan matang. Tak ada kepanitiaan, semuanya bergulir secara natural. Selain untuk seru-seruan, event ini  juga bertujuan mengkampanyekan Gemar Olahraga sejak dini. 

Anak-anak kian ceria karena jersey yang mereka pakai menjadikan mereka keliatan laksana pemain kelas dunia. Dengan semangat Fair Play, liga ini berjalan dengan seru dan menegangkan. Barcelona harus dipaksa bermain imbang dengan Arsenal. Sedangkan Real Madrid dengan susah payah mengobrak-abrik gawang MU.

Itulah aksi kami......
Target ke depan kami mau nambah masing-masing 2 klub perwakilan dari Bundeliga Jerman dan Serie-A Itali. Biar makin seru.... dan anak-anak pramuka bisa senang, aktif dan sehat.

(TSANWARI, Manager Barcelona Junior FC MIN HT)



Selasa, 19 November 2013

FAKTA DIBALIK CERITA OON 2013 - LANGKAH MIN HT TERHENTI DI SEMIFINAL



Berakhir sudah perjuangan MIN HT dalam ajang Olimpiade Online Nasional 2013 ini. Segala ikhtiar dan doa telah menyertai langkah kami untuk memperebutkan Ainun-Habibie Award. Namun inilah batas kemampuan kami, setelah berusaha keras hingga lolos ke Semi final Nasional dan bersaing dengan sekolah lain se-Indonesia, kami gagal masuk 10 besar.

Dari sini kami belajar dan mendapatkan banyak pengalaman untuk terus meraih  asa. Selamat anak-anak kami, TIM Olimpiade Online MIN HT yang begitu bersemangat dalam ajang ini. Finis di peringkat 33 dari 69 sekolah se-Indonesia juga merupakan bentuk sebuah prestasi bagi madrasah kita.

Terima Kasih Geschool dan Orbit Digital Pusat yang secara langsung mengundang kami. Moga tahun depan ajang ini masih dilaksanakan.



BERIKUT 5 FAKTA MENARIK DIBALIK CERITA OON 2013 DARI MIN HT:

1.    SATU-SATUNYA PESERTA MADRASAH
Bersama Kakak dari MA PIP, MIN HT merupakan satu-satunya madrasah yang jadi peserta OON 2013 dari provinsi Kalimantan Selatan. Mungkin dikarenakan masih belum familiarnya ajang ini, maklumlah tahun ini adalah yang perdana. Hingga Babak semifinal yang lalu, hanya ada 3 MI yang berhasil tembus, yakni dari Kalsel (MIN HT), Aceh dan Jawa Tengah. Miris jika kita mau merenung. Mudah-mudahan Kementerian Agama bisa memberi akses bagi madrasah untuk mengembangkan IT biar tidak semakin tersisih.

2.    MEMPEROLEH POIN TERTINGGI
Cukup mudah bagi MIN HT untuk lolos dari penyisihan tingkat Kabupaten Hulu Sungai Selatan. Maklumlah MIN HT adalah satu-satunya yang berani ikut jadi peserta. Bermodal sarana dan prasarana yang memang belum memadai seperti ketiadaan Laboratorium Komputer tidak menciutkan nyali kami untuk ikut andil. 

3.    LOLOS MENUJU TINGKAT NASIONAL
Nah... pada saat di babak penyisihan tingkat provinsi adalah babak yang mulai menegangkan karena kami sudah mulai bersaing dengan sekolah lain. 3 sekolah akan memperebutkan 2 tiket ke semifinal. Gak mau cepat shotdown, kami mulai mengintensifkan jadwal latihan anak-anak. Hasilnya kami memperoleh hasil poin tertinggi se-Kalsel. Legaaaaaa..... Dan  perjuangan kian menantang.

4.    SEMPAT DIKIRA GAGAL
Dilain pihak, MA PIP yang Cuma berhasil finis di posisi ke 4 pada babak penyisihan tingkat provinsi. Membuat kakak MIN HT ini harus rela terhenti di sini. Karena dari ketentuan lomba “Jika peserta penyisihan tingkat provinsi kurang dari 20 tim, maka akan diambil 2 tim untuk maju ke tahap semifinal”. Namun menjelang jadwal babak semifinal, MA PIP muncul sebagai sekolah yang lolos ke semifinal. Hoooooreee.... asa MA PIP kembali hidup. Begitu juga dengan sekolah dasar dari kalsel, semuanya diaktifkan sebagai tim yang akan menjajal babak semifinal.
Bingung juga. Setelah dikonfirmasi dengan pihak Geschool Pusat rupanya ada kebijakan bagi provinsi yang jumlah pesertanya sedikit tetap akan diloloskan... Ooooh begitu..

5.    SELURUH WAKIL KALSEL KANDAS
Dalam babak semifinal ini wakil kalsel tercatat sebanyak 3 SD/sederajat, 5 SMP/sederajat, 4 SMA (IPA) /sederajat dan 1 SMA (IPS) /sederajat. Sayang semuanya gagal menembus 10 besar guna berlaga di babak final. Semuanya telah berjuang dengan batas kemampuannya masing-masing. Kita semua selalu ingin memperoleh hasil yang terbaik. Namun hari ini kita belum ditakdirkan untuk menjadi yang terbaik. So, tetap semangat dan jadikan kegagalan sebagai kunci kesuksesan kita di masa mendatang.

Sedikit catatan....................................


RENTETAN PEROLEHAN POIN MIN HT DALAM OON 2013
> Penyisihan Kab.  Satu-satunya sekolah tingkat SD/MI yang ikut dan memperoleh poin 1633.00
> Penyisihan Prov. Peringkat 1 dari 3 sekolah se-Kalsel dengan perolehan poin 1993.00
> Semifinal Nasional.  Peringkat 33 dari 69 Sekolah Nasional dengan perolehan poin 2400.00

CARA LOMBA KEMARIN SEPERTI INI:
Setiap tim terdiri dari 10 siswa/i. Saat lomba, soal tersistem secara acak. Jadi soal yang muncul berbeda untuk setiap siswa. Gak tanggung-tanggung dalam durasi 1 jam, siswa harus menjawab 160 soal. Dari sini poin seluruh siswa dalam 1 tim akan diakumulasikan dengan ketentuan soal yang benar dijawab mendapat 3 poin, kalo salah minus 1. Untuk tingkat SD, komposisi soal terdiri B. Indonesia, Matematika, IPA dan IPS.  Oh iya... setiap siswa harus punya akun Geschool terlebih dahulu. Nah.. soal OON hanya akan muncul pada hari H, sesuai jadwal lomba yang telah dibagikan. 

Minggu, 10 November 2013

MIN HT GO NASIONAL OLIMPIADE ONLINE AINUN HABIBIE AWARD (MENUJU SEMIFINAL)




CERITA SEBELUMNYA
Mendapat surat undangan langsung dari Geschool pusat, menjadi motivasi buat MIN HT untuk ikutan dalam ajang Olimpiade Online Nasional. Beranggotakan 10 siswa, tim MIN HT bersama kakak dari MA PIP lolos dari penyisihan di tingkat kabupaten, dengan perolehan poin cukup tinggi hasil dari akumulasi satu tim.

SELANJUTNYA….. Kamis, 07/11/2013. Nafas lega keluar dari raga kami, usai mengikuti babak ke-2 ini. Bersaing di penyisihan tingkat provinsi, membuat anak-anak harus ekstra mengeluarkan segenap kemampuannya. Di babak ini tim MIN HT bersaing dengan 2 sekolah dasar dari Kabupaten Tanah Bumbu dan HST untuk memperebutkan 2 tiket ke semifinal. Sayang langkah Kakak dari MA PIP harus terhenti di sini.

Memperoleh poin tertinggi, akhir MIN HT memastikan diri berada di babak semifinal bersama sekolah dari 26 provinsi lainnya. Pada babak semifinal nanti adalah babak yang paling menegangkan. Kian menegangkan, sebab dari 52 sekolah yang ada hanya akan diambil 10 besar untuk berlaga di babak FINAL.

Huuuff…. Bagaimana nasib MIN HT dalam ajang ini? Bisakah MIN HT masuk di 10 besar nanti?
Pertanyaan itu terus terngiang di benak kami. Karena babak ini menentukan nasib kami selanjutnya. Dari poin hasil penyisihan kabupaten dan provinsi yang dicapai MIN HT, memang mengalami peningkatan. Namun tidak sedikit juga sekolah dari provinsi lain yang berada di atas kami dengan jumlah poin yang fantastis.

Apapun hasilnya nanti, yang dapat kami lakukan adalah memotivasi anak-anak untuk terus berikhtiar dan berdoa. Belajar dan terus menyiapkan diri untuk pertarungan yang sebenarnya. Semoga jalan mulus menyertai kami guna terbang ke JAKARTA.

(Tsanwari : Penanggungjawab OON MIN HT)

Rabu, 06 November 2013

KARNAVAL PEKAN MUHARRAM 1435 H KOMPLEK PIP DIIRINGI KERETA KENCANA



Selasa, 05/11/2013. Komplek Pendidikan Islam Parigi (PIP) kembali bikin cerita. Banyak hal seru yang tersaji dalam cerita ini dalam rangka Peringatan Tahun Baru Islam yang ke 1435 H. Kalo mau tahu yang tahun kemarin klik di sini.

Konsep PHBI kali ini sama seperti tahun kemarin.... ya.. masih karnaval Sepeda Hias. Seluruh siswa/santeri PIP dari berbagai tingkatan akan saling berlomba dengan kreasi sepedanya masing-masing. Namun tidak hanya dimeriahkan oleh sepeda hias saja, pawai kali ini juga mengikutsertakan 100 ojek. Hehehe....

Ketum Yapip memberi sambutan
Secara tak diduga pula, pagi harinya Bumi PIP dibuat heboh dengan kehadiran sebuah Kereta yang sangat unik... Yoi.. KERETA KENCANA yang selama ini begitu terkenal itu loe. Kereta ini sengaja didatangkan oleh Bpk. H. Muchran B. S.Pd.I selaku Ketua Umum YAPIP untuk ikut andil memeriahkan acara.

Tak hanya anak-anak (PAUD, TK dan MIN), orang tua dan masyarakat juga ternyata pada berminat untuk dibonceng. Dan Selama satu hari full, masyarakat boleh menaikinya dengan Cuma-Cuma alias gratis.... asal jangan saling berebut aja... Kerenzzzz gakkk..

IMPIANKU TERCAPAI....
Pada karnaval tahun lalu, kakak MIN HT yang menjadi pasukan drum band pengiring. Saat itu ada sebuah hasrat yang begitu menggebu dalam dadaku untuk menjadikan Drum Band MIN HT yang berikutnya.

Melalui latihan yang disiplin dan tekun, kini pasukan drum band MIN HT telah tampil dari tingkat kecamatan hingga kabupaten dengan sukses. Ada perasaan puas dan bangga. Yang patut di acungi jempol, ternyata stamina pasukan drum band MIN HT begitu tangguh. Mereka berhasil menyelesaikan rute karnaval yang lumayan panjang hingga kembali ke Base Camp. Hebat eeeyyy

FOTO BARENG
Usai berkarnaval ria, ada momen yang membuatku tersenyum tatkala dewan guru ngajak foto bareng dengan gaya yang unik. Mau tahu... ibu Kepala MIN HT juga gak mau ketinggalan... hehehe

Hangatnya kebersamaan di MIN HT dalam bingkai kesatuan Komplek PIP.

Dengan semangat Tahun Baru Islam...
Mari kita lebih memeriahkan (memaknai) Peringatan Hari Besar Islam ketimbang ikut merayakan budaya yang jelas-jelas bukan berasal budaya agama kita. Semoga apa yang telah kita kerjakan bernilai ibadah di sisi-Nya. Aamiin....


HASIL JEPRETAN KAMERA ADMIN

Ini sepeda hias dari siswa MIN HT
 Kereta Kencana yang megah
 100 Ojek pada ikut nimbrung
 Pasukan Drum Band MIN HT memimpin Karnaval
 Aksi Pasukan Drum Band MIN HT... Jempolllll deh
Foto Bareng dengan Dewan Guru dan Kepala MIN HT
 Ibu Guru serta Kepala MIN HT mau balapan sepeda kayaknya...hehehe
 Pak Guru juga gak mau kalah masang aksi... piz
Giliran Admin (selaku Pembina Drum Band) yang berpose...

Senin, 04 November 2013

MENJADI NOMINASI MADRASAH BERPRESTASI, MIN HT JUGA RAIH JUARA UMUM DI AJANG LAIN


Tiada Hari tanpa Berprestasi.... itulah motto MIN HT yang selalu digaungkan kepada siswanya. Alhamdulillah... lagi dan lagi berbagai prestasi terus diraih madrasah ini. Usai konsen pada Olimpiade Online Nasional dengan memastikan mendapat tiket ke tingkat provinsi. Kini insan MIN HT berfokus dengan ajang lomba yang lain.

MENJADI NOMINASI MADRASAH BERPRESTASI
Ditunjuk oleh Kantor Kementerian Agama Kab. HSS, MIN HT bersama MAN 1 Kandangan dan MTsN Angkinang akan mewakili HSS dalam ajang Lomba Madrasah Berprestasi Tingkat Provinsi.
Singkat cerita, (Sabtu, 02/11/2013) akhirnya tim penilai dari Kanwil Kemenag Kalsel menginjakkan kaki di Bumi YAPIP. Kedatangan “mendadak” tim yang dipimpin oleh Bpk. Drs. H. Noor Fahmi, MM disambut hangat seluruh warga Komplek PIP.

Banyak aspek yang dinilai dan mereka langsung terjun ke lapangan. Dari ruang TU, mereka memeriksa berbagai pembukuan administrasi. Ibu Siti Karni dengan cekatan menunjukkan semua data yang mereka perlukan dari A sampai Z. Jempol deh buat beliau.... tim kanwil pun kagum. Hehehe

Perpustakaan, UKS dan ruang kelas hingga toilet tak luput dari kunjungan mereka. Sekarang kami hanya bisa menunggu dengan penuh harap, agar MIN HT bisa lebih berjaya dikancah yang lebih tinggi.

(kiri ke kanan) Menerima kedatangan tim penilai dan Cek pembukuan administrasi
(kiri ke kanan) Ibu Siti Karni menunjukan pembukuan dan Tim mengunjungi kelas
(kiri ke kanan) Tim mengunjungi UKS dan Foto bareng usai kunjungan

MERAIH JUARA UMUM DITINGKAT KECAMATAN
Senin, 04/11/2013. Dalam rangka memeriahkan Tahun Baru Islam 1435 H, KKG MI dan KKG PAI Kecamatan Daha Selatan menggelar Pekan Muharram. Diisi dengan berbagai lomba, ajang ini juga sebagai wadah madrasah MI untuk kian mempererat tali silaturahmi.

Ada 6 madrasah yang akan bertanding di 4 cabang lomba yakni Adzan, Tartil, Tilawah dan Tahfiz. Bertindak sebagai Tuan Rumah, MIN HT menurunkan tim terbaik hasil seleksi yang ketat.
Usaha dan kerja keras insan MIN HT akhirnya berbuah manis. Puas dengan menggondol predikat JUARA UMUM. Alhamdulillah... terima kasih buat semuanya yang ikut menyukseskan hajatan ini. Semoga kegiatan ini terus berlanjut dengan konsep yang lebih berkembang, dengan cabang lomba yang lebih banyak lagi.

Note: Penyerahan Piala dan Piagam akan dilaksanakan saat Rapat Kerja KKM Se-Daha yang akan datang.

Berikut Hasil Lomba Pekan Muharram KKG MI dan KKG PAI Kecamatan Daha Selatan:
BIDANG TAHFIZ (PUTERA)
1.       Juara 1                  : Ahmad Refky (MIN Habirau Tengah)
2.       Juara 2                  : M. Syafi’i (MIN Sungai Pinang)
3.       Juara 3                  : M. Al Gina (MIN Baruh Jaya)

BIDANG TAHFIZ (PUTERI)
1.       Juara 1                  : Syarah (MIN Baruh Jaya)
2.       Juara 2                  : Rif’ati Iyali (MIN Habirau Tengah)
3.       Juara 3                  : Nor Syifa (MIN Sungai Pinang)

BIDANG TARTIL (PUTERA)
1.       Juara 1                  : M. Sultan Maulana (MIN Habirau Tengah)
2.       Juara 2                  : A. Fauzi (MIN Baruh Jaya)
3.       Juara 3                  : Nawawi (MI Washliyatul Jannah)

BIDANG TARTIL (PUTERI)
1.       Juara 1                  : Tiara Alfisa (MIN Sungai Pinang)
2.       Juara 2                  : Nikmah (MIN Muning Baru)
3.       Juara 3                  : Dwi Ramadani (MI Washliyatul Jannah)

BIDANG SARI TILAWAH (PUTERA)
1.       Juara 1                  : M. Fahminnor (MIN Muning Baru)
2.       Juara 2                  : Rahmadi (MIN Habirau Tengah)
3.       Juara 3                  : M. Adi Karsa (MIN Sungai Pinang)

BIDANG SARI TILAWAH (PUTERI)
1.       Juara 1                  : Hafizatunnisa (MIN Habirau Tengah)
2.       Juara 2                  : Rahimah (MI Darul Falah)
3.       Juara 3                  : Gina Shafitrie (MIN Sungai Pinang)

BIDANG ADZAN
1.       Juara 1                  : M. Naufal (MIN Habirau Tengah)
2.       Juara 2                  : Abdul Gani Helmi (MIN Baruh Jaya)
3.       Juara 3                  : M. Noor (MIN Habirau Tengah)




Lomba Adzan dan Sari Tilawah di teras MIN HT
Lomba Tartil bertempat di Lantai 2 Mesjid Al-Ihya (Samping MIN HT)
Lomba Tahfiz digelar di AULA PIP
Guru Pendamping Peserta 
Peserta Lomba deg-degan nunggu pengumuman
Seluruh Peserta mendapat sovenir unik dari MIN HT