Header Ads

ad728
  • Breaking News

    Pengurus Baru KKG Daha Selatan Terbentuk Di MIN Habirau Tengah



    HSS, MIN HT - Berada dalam lingkungan Komplek Pendidikan Islam Parigi (PIP), membuat MIN Habirau Tengah mempunyai letak yang sangat strategis. Disamping itu akses jalan utama yang sudah mulus beraspal ditambah area parkir yang dimiliki cukup luas. Hal inilah yang menjadi nilai lebih MIN Habirau Tengah untuk menggelar berbagai kegiatan baik yang bersifat pendidikan, keagamaan dan sosial kemasyarakatan.

    Selasa, (04/02) MIN Habirau Tengah kembali menjadi tuan rumah dalam rapat kerja KKG PAI MI dan KKG MI Kecamatan Daha Selatan. Dalam rapat ini ada dua agenda yang akan dibahas pertama pembentukan pengurus KKG yang baru dan sosialisasi tentang kurikulum 2013.

    Pada acara tersebut dihadiri juga dari unsur Kantor Kementerian Agama Kabupaten Hulu Sungai Selatan yang diwakili Mahyuni, S.Pd.I., M.M selaku pengawas madrasah dan Hasan, S.Pd.I., M.Pd.I. selaku Pengawas Pendidikan Agama Islam.

    Dan berdasarkan keputusan bersama dibentuklah pengurus KKG PAI MI Kecamatan Daha Selatan yang baru sebagai berikut Ketua : Sarmidi, S.Pd.I ; Wakil : Helmah, S.Pd.I ; Sekretaris : M. Wahyudinnor, A.Ma; Bendahara : Milawati, S.Pd.I.

    Adapun pengurus KKG MI Kecamatan Daha Selatan yang juga baru terpilih adalah Ketua : M. Rajuddin Nor, S.Pd.I ; Wakil : Jastan, S.Pd.I ; Sekretaris : Rina, S.Pd.I ; Bendahara : Nor Azizah, S.Pd.I.

    Dengan terpilihnya pengurus KKG PAI MI dan KKG MI, Mahyuni berharap forum semacam ini bisa menjadi wadah bagi guru untuk meningkatkan keprofesionalan dan kompetensi yang dimilikinya. (TIM CREW)

    Post Top Ad

    ad728

    Post Bottom Ad

    ad728