Muhammad Noor Sempat Drop Di Atas Panggung
Kandangan - MIN Habirau Tengah, Di hari pertama pelaksanaan Gelar Maulidur
Rasul (GMR) ke-X 1436 H yang digelar oleh Pondok Pesantren Ibnu Mas’ud Puteri
Kandangan, Senin (19/01/15), sebanyak 5 siswa Madrasah Ibtidaiyah Negeri (MIN)
Habirau Tengah Kecamatan Daha Selatan akan berlaga di 4 (empat) cabang lomba
yakni Tartil Qur’an, Puisi, Adzan dan
Tausiyah.
Adapun kelima siswa tersebut adalah Ahmad Rifqi
(Kelas IV B) dan Siti Fathimah (Kelas III A) di cabang tartil, Muhammad
Syarapul Anam (kelas VI B) dan Puteri Zulaikha (kelas V B) di cabang puisi
serta Muhammad Noor (Kelas VI A) yang akan tampil di cabang Tausiyah dan Adzan.
Hal diluar dugaan terjadi saat Muhammad Noor tampil
di cabang tausiyah. Saat siswa yang baru saja meraih juara II lomba tausiyah
antarkecamatan Daha (Daha Selatan, Daha Utara dan Daha Barat) itu berada di
atas panggung untuk menampilkan bakatnya, ia sempat drop dan hendak muntah-muntah beruntung ia masih bisa melanjutkan penampilannya hingga usai.
“M. Noor tampil diurutan pertama. Sebelumnya ketika
baru sampai di sini (Ponpes Ibnu Mas’ud Putri) ia sempat mengeluhkan mual
akibat mabok diperjalanan. Saya pun cepat memberikan pertolongan seadanya
dengan memberikan minyak angin dan balsem sambil memijat-mijat kepala dan
badannya” ungkap Sanwari Ketua Kontingen MIN Habirau Tengah.
Lebih lanjut ia menjelaskan hal ini sebelumnya sudah
diantisipasi oleh pihak madrasah dengan berangkat lebih awal selain menghidari
keterlambatan mengikuti acara juga agar siswa bisa mempunyai waktu istirahat
yang panjang saat berada di tempat lomba, seraya memulihkan tenaga yang
terkuras diperjalanan.
“Kasian anak-anak, mereka harus menempuh perjalanan
panjang hampir 40 Kilometer untuk bisa ke sini. Ada beberapa anak yang tidak
tahan (mabok, red) berada di dalam mobil yang membawa mereka. Hal ini
sebenarnya sudah diantisipasi oleh kami.” tambah Sanwari yang bersyukur M.Noor
bisa tampil sempurna di cabang adzan setelah beberapa jam dari kejadian itu.
(Ref/Ft: Azwar Anas)
Tidak ada komentar