Hadapi US, MIN Habirau Rutinkan Sholat Hajat
Negara - MIN Habirau Tengah, Berbagai
upaya terus dilakukan Madrasah Ibtidaiyah Negeri (MIN) Habirau Tengah dalam
rangka menghadapi Ujian Sekolah (US) Tahun Pelajaran 2014/2015 pada bulan Mei
mendatang. Salah satunya dengan diselenggarakannya sholat hajat yang dirangkai
dengan bimbingan motivasi untuk menghadapi US bagi siswa kelas 6 di Mesjid
Besar Al-Ihya Komplek Pendidikan Islam Parigi (PIP) Kecamatan Daha Selatan.
Senin (16/02/15) kegiatan ini mulai dilaksanakan. Didampingi wali
kelasnya dan beberapa guru agama, tampak seluruh peserta yang berjumlah 59
siswa mengikutinya dengan penuh antusias dan kekhusyukan. Dalam kegiatan itu
usai sholat hajat digelar, seluruh siswa membaca surah yasin dan dzikir bersama
kemudian dilanjutkan penyampaian tausiyah yang sarat dengan motivasi oleh salah
satu guru agama.
Ditemui di ruang kerjanya, Kepala MIN Habirau Tengah Dra. Hj. Ma’shumah
menyampaikan bahwa kegiatan sholat hajat sekaligus bimbingan motivasi bagi
siswanya ini akan rutin digelar setiap hari menjelang waktu pelaksanaan sholat
Zuhur berjama’ah.
Kegiatan ini jelas Kamad dimaksudkan untuk mengajak kepada siswa agar
dalam menghadapi US kali ini lebih mendekatkan diri kepada Allah SWT, karena Ia
lah adalah zat yang maha kuasa dan pengabul segala doa dan permintaan.
“Ini program yang selalu kita laksanakan setiap tahunnya. Kalau tahun
kemarin di ruang aula, tntuk tahun ini kegiatan kita fokuskan di Mesjid
Al-Ihya. Mudah-mudahan dengan memperkuat ikhtiar melalui sholat hajat, apa yang
kita harapkan bisa tercapai pada US nanti” tutur Hj. Ma’shumah yang ingin
melihat kembali anak didiknya lulus 100 %.
(Ref/Ft: M. Noor)
Tidak ada komentar