MIN Habirau Tuntaskan Tagihan SPM LS
Kandangan- MIN Habirau Tengah, Di
hari terakhir batas pengajuan Surat Perintah Membayar (SPM) LS, Satuan Kerja
(Satker) Madrasah Ibitidaiyah Negeri (MIN) Habirau Tengah Kabupaten Hulu Sungai
Selatan ajukan tagihan SPM LS ke Kantor Pelayanan Perbendaharaan Negara (KPPN)
Barabai, Jum’at (11/12/15).
Pengajuan itu dilakukan oleh
Bendahara Pengeluaran MIN Habirau, Sardani bersama rekan operator komputernya,
Muhammad Noor. Sebanyak 10 SPM akan mereka ajukan langsung ke meja front office
KPPN saat itu juga dipadati oleh banyak pengajuan SPM oleh satker
dari tiga kabupaten yakni dari Hulu Sungai Selatan, Hulu Sungai Tengah dan Tapin.
“Hari ini kita tuntaskan
pengajuan seluruh SPM LS kita yang tersisa. Mudah-mudahan semua berkasnya
lengkap dan tidak ada yang keliru,” kata Sardani sambil menunggu antrian ke
meja front office.
Lebih
lanjut Sardani menjelaskan pihaknya dalam menghadapi akhir Tahun Anggaran
berpedoman pada Perdirjen Perbendaharaan
Nomor Per-24/PB/2015 tentang Pedoman Pelaksanaan Penerimaan dan Pengeluaran
Negara Pada Akhir Tahun Anggaran 2015.
Sementara itu M. Noor
mengungkapkan bahwa dengan diajukannya seluruh tagihan SPM LS ini, realisasi
serapan anggaran satkernya akan meningkat tajam yang per-30 November baru
mencapai 75,88 persen. “Setelah SPM LS ini masuk, realisasi kita akan meningkat
hampir 100 persen” kata M.Noor sambil memperlihatkan banyak pos belanja yang
sudah nihil pada aplikasi SAIBA.
(Rep/Ft:
Rasyidi)
Tidak ada komentar