Header Ads

ad728
  • Breaking News

    RAIH AKREDITASI A, MIN 11 HSS PERTAHANKAN STATUS MADRASAH UNGGUL

     

    Habirau Tengah (MIN 11 HSS) – Madrasah Ibtidaiyah Negeri (MIN) 11 Hulu Sungai Selatan (HSS) berhasil mempertahankan predikat sebagai madrasah dengan akreditasi A berdasarkan surat keputusan yang dirilis Badan Akreditasi Nasional Sekolah/Madrasah (BAN-S/M) melalui situs resminya, Senin (12/12/22).

    Kepala MIN 11 HSS Dra. Hj. Ma’shumah mengaku bangga dan bersyukur atas pencapaian yang diraih madrasahnya serta berterima kasih kepada semua pihak yang terlibat dalam menyukseskan penilaian lima tahunan ini. “Alhamdulillah, berkat kerja keras dan kerjasama seluruh warga madrasah, MIN 11 HSS dapat mempertahankan predikat sebagai madrasah unggul hingga lima tahun kedepan,” ujarnya.

    Lebih lanjut Ma’shumah menjelaskan MIN 11 HSS berhasil meraih nilai 93 dari nilai maksimal 100 sehingga dapat meraih predikat A yang mana telah diraih MIN 11 HSS juga pada periode sebelumnya.

    “Semoga dengan prestasi ini seluruh warga madrasah termotivasi untuk semakin meningkatkan mutu pendidikan di HSS agar dapat melahirkan generasi yang unggul dan berguna bagi bangsa dan agama,” harapnya.

    Sementara, ketua pelaksana kegiatan akreditasi MIN 11 HSS Muhammad Riswan, S.Pd menyatakan hasil akreditasi ini merupakan bentuk nyata dari tanggungjawab madrasah atas kepercayaan yang diberikan masyarakat.

    "Akreditasi sangat penting peranannya untuk pendidikan. Suatu madrasah yang telah terakreditasi berarti telah memenuhi dan sesuai dengan standar mutu pendidikan yang ditetapkan. Dengan adanya akreditasi ini dapat membantu orangtua siswa dalam memilih sekolah terbaik untuk anaknya,” pungkasnya.

    Sebelumnya MIN 11 HSS telah melakukan serangkaian kegiatan akreditasi sejak beberapa bulan yang lalu. Mulai dari melengkapi berkas, pemindaian dokumen akreditasi, hingga visitasi oleh asesor Badan BAN-S/M provinsi Kalimantan Selatan yang dirampungkan pada bulan Agustus lalu. 


    (Ref/Ft: Islamiah)

    Tidak ada komentar

    Post Top Ad

    ad728

    Post Bottom Ad

    ad728