Header Ads

ad728
  • Breaking News

    KENALI TUMBUHAN ALAM, SISWA-SISWI MIN 11 HSS GUNAKAN APOTIK HIDUP

     

    Habirau Tengah (MIN 11 HSS) - Siswa-siswi Kelas V A Madrasah Ibtidaiyah Negeri (MIN) 11 Hulu Sungai Selatan (HSS) menanam apotik hidup sebagai media pembelajaran siswa tentang tumbuhan alam serta mengenal tumbuhan lokal, Sabtu (28/01/23).

    Kegiatan ini berlangsung di taman MIN 11 HSS dengan bimbingan langsung Muhammad Zaini, S.Pd. sebagai guru mata pelajaran Pendidikan Jasmani Olahraga dan Kesehatan (PJOK).

    Dipraktek pembelajaran, peserta didik diminta bersama-sama menanam tanaman obat-obatan yang telah disediakan madrasah untuk ditanam di taman apotik hidup madrasah, “Kegiatan pembelajaran dengan praktek langsung diyakini dapat menjadi strategi jitu untuk membangkitkan keterlibatan siswa secara aktif, mental dan emosional sehingga hasil pembelajaran lebih bermakna bagi peserta didik,” ujar Zaini.

    Lebih lanjut Zaini menuturkan dengan adanya tanaman obat di lingkungan madrasah diharapkan nantinya para siswa bisa lebih mengenal apa saja tanaman obat dan manfaatnya bagi kesehatan.

    “Selain itu juga para siswa akan dilatih menjaga, merawat serta mencintai tanaman. Tanaman obat yang ditanam di apotik diantaranya, kencur, kunyit, jahe, kumis kucing, sirih merah, temu lawak dan berbagai tanaman obat lainnya,” tuturnya.

    Di tempat yang berbeda, Kepala Madrsah Dra. Hj. Ma’shumah menyambut baik dengan adanya apotik hidup tersebut. “Karena dengan adanya apotik hidup ini selain memenuhi standar UKS, dengan melestarikan apotik hidup juga secara tidak langsung siswa-siswi telah terlibat dalam pelestarian lingkungan hidup, khususnya lingkungan madrasah yang menjadi semakin hijau dan semakin cantik,” ujarnya.

    Salah seorang siswa Putri mengatakan sangat senang dengan pembelajaran menanam apotik hidup tersebut. “Saya jadi tahu manfaat dan kegunaan yang ditanam ini, dengan menggunakan apotik hidup kita terhindar dari bahan-bahan kimia,” katanya.

     

    (Ref: Midah / Ft: Riswan)

    Tidak ada komentar

    Post Top Ad

    ad728

    Post Bottom Ad

    ad728