Minggu, 25 Juni 2023

GELAR ACARA KENAIKAN KELAS, KAMAD MIN 11 HSS BERI PENGHARGAAN KEPADA SISWA BERPRESTASI

 

 

Habirau Tengah (MIN 11 HSS) - Madrasah Ibtidaiyah Negeri (MIN) 11 Hulu Sungai Selatan (HSS) menggelar acara kenaikan kelas sekaligus pembagian raport peserta didik tahun pelajaran 2022/2023 di halaman madrasah, Sabtu (24/06/23).

Kegiatan tersebut diikuti seluruh siswa dari kelas 1 hingga kelas 5 dengan jumlah keseluruhan 373 peserta didik. Acara ini diawali dengan pembacaan Kalam Ilahi yang dilantunkan oleh Muhammad Thaher Al Ghazali siswa kelas III A.

Disambutannya Kepala Madrasah Dra. Hj. Ma`shumah menyampaikan buku raport yang diterima nantinya hendaknya benar-benar diperhatikan dan dicermati sungguh-sungguh yang barangkali perlu ada yang harus ditingkatkan lagi bahkan wajib ke depannya.

"Nilai yang tertera di buku raport hanyalah sebuah angka-angka yang diperoleh berdasarkan kemampuan intelegensi masing-masing namun yang lebih utama itu sebenarnya adalah mengaplikasikan ilmu dan pengetahuan yang kalian dapatkan itu di dalam kehidupan sehari-hari terutama akhlak dan moralitas,” jelasnya.

Sementara ketua panitia Marfuah, S.Ag mengumumkan nama-nama siswa yang menjadi peringkat 1, 2, dan 3 tiap-tiap kelas. Siswa-siswa yang menjadi juara tersebut menerima penghargaan berupa tropi, piagam penghargaan serta perlengkapan perangkat belajar.

“Hal ini dilakukan agar siswa penerima penghargaan dapat mempertahankan prestasinya dan bisa memotivasi siswa yang lain untuk belajar lebih giat lagi," tambah Marfuah.

Acara kenaikan kelas hari itu berjalan dengan lancar dan tertib. Selanjutnya penyerahan buku raport dilaksanakan di kelas masing-masing yang diserahkan langsung oleh wali kelas. 

 

(Rep: Midah / Ft: Riswan)

Rabu, 21 Juni 2023

PASCA PAT, MIN 11 HSS ADAKAN LOMBA CLASS MEETING

 


Habirau Tengah (MIN 11 HSS) - Madrasah Ibtidaiyah Negeri (MIN) 11 Hulu Sungai Selatan (HSS) menyelenggarakan kegiatan Class Meeting selepas Penilaian Akhir Tahun (PAT) berakhir, Selasa (20/06/23) di halaman madrasah.

Kepala MIN 11 HSS Dra. Hj. Ma'shumah mengatakan kegiatan Class Meeting bertujuan untuk mengisi waktu luang setelah pelaksaaan PAT usai. "Kegiatan ini sebagai penyegar bagi siswa dan guru setelah seminggu lebih bergelut dengan PAT," ujarnya.

Lomba-lomba Class Meeting lanjutnya, selain sebagai hiburan juga bermanfaat sebagai tempat menyalurkan bakat dan minat yang dimiliki siswa.  "Melalui lomba-lomba ini juga mental kompetitif dan sportivitas siswa dapat terlatih dengan baik," pungkas Ma'shumah.

Terdapat 3 macam lomba yang diadakan pada Class Meeting kali ini, yaitu lomba estapet kardus, estapet karung dan lomba mengisi air ke dalam pipa bocor. Lomba-lomba tersebut digelar selama 2 hari berturut-turut.

Muhammad Zaini, S.Pd. selaku ketua panitia Class Meeting menjelaskan kegiatan ini diikuti oleh perwakilan semua kelas, mulai dari kelas I sampai kelas V.

"Tiap-tiap kelas mengirim 13 orang siswa terbaiknya untuk bertanding, 5 orang untuk estapet kardus, 2 orang untuk estapet karung, dan 6 orang untuk mengisi air ke dalam pipa bocor," jelasnya.

Lebih lanjut Zaini menjelaskan selain melatih ketangkasan, lomba-lomba yang dipilih juga bermanfaat untuk melatih kekompakan. "Karna diperlukan kerjasama tim yang baik agar bisa memenangkan setiap lombanya," tambahnya.

Para guru MIN 11 HSS ikut memeriahkan kegiatan Class Meeting dengan mendukung dan memberi semangat dari pinggir lapangan. Setiap pemenang lomba nantinya akan diberi hadiah saat acara kenaikan kelas dan pembagian rapot digelar nanti.

 

(Rep/Ft: Islamiah)

Jumat, 09 Juni 2023

PUSKESMAS SUNGAI PINANG LAKUKAN PEMERIKSAAN KESEHATAN BERKALA SISWA MIN 11 HSS

 


Habirau Tengah (MIN 11 HSS) - Petugas Pusat Kesehatan Masyarakat (Puskesmas) Sungai Pinang kecamatan Daha Selatan melakukan pemeriksaan kesehatan berkala kepada siswa Madrasah Ibtidaiyah Negeri (MIN) 11 Hulu Sungai Selatan (HSS), Kamis (08/06/23), di ruang kelas MIN 11 HSS.

Pemeriksaan yang dilakukan kepada seluruh siswa kelas II meliputi pemeriksaan kesehatan gigi, mulut, mata, telinga, kuku dan kulit serta pengukuran berat badan dan tinggi badan siswa.

Salah satu petugas Puskesmas dr. Aminuddin mengatakan kegiatan ini merupakan salah satu program Puskesmas Sungai yang dilakukan secara rutin kepada seluruh sekolah yang berada di wilayah kerja Puskesmas Sungai Pinang. "Tujuan kegiatan ini adalah untuk mengetahui status kesehatan siswa dan deteksi dini jika terdapat siswa yang mengalami masalah kesehatan," ujarnya.

Selain pemeriksaan kesehatan berkala, petugas Puskesmas juga melakukan pemeriksaan penyakit kusta dan frambusia kepada siswa MIN 11 HSS kelas III sampai kelas V. "Kusta dan frambusia adalah dua penyakit kulit menular yang rentan menginfeksi anak-anak," sebut Rahmah, salah satu petugas Puskesmas yang ikut memeriksa.

Lebih lanjut Rahmah menjelaskan dua penyakit ini biasanya menyerang pada anak-anak yang kurang menjaga kesehatan kulit dan disebarkan melalui kontak fisik saat mereka bermain. "Untuk itu perhatikan kesehatan kuku dan kulit kalian. Hindari kontak fisik berlebih saat bermain dan bersihkan badan serta pakaian kalian ketika selesai bermain di luar," jelasnya kepada siswa saat mulai melakukan pemeriksaan.

Sementara itu, kepala MIN 11 HSS Dra. Hj. Ma'shumah dalam kesempatannya mengungkapkan siswa yang terdeteksi mengalami masalah kesehatan akan didata dan dilakukan pemeriksaan lebih lanjut oleh petugas Puskesmas agar segera mendapatkan penangangan khusus.

Ma'shumah juga menghimbau kepada guru MIN 11 HSS untuk menjaga kesehatan dirinya agar dapat menjadi contoh yang baik bagi siswa. "Guru yang senang menjaga kebersihan dan kesehatan, tentu akan menjadi panutan bagi siswa. Selain itu juga dapat menumbuhkan kesadaran diri sejak dini akan pentingnya menanamkan budaya hidup sehat di manapun mereka berada," pungkasnya.

 

(Rep/Ft: Islamiah)

Selasa, 06 Juni 2023

PENGAWAS MADRASAH LAKUKAN MONITORING KEGIATAN PAT MIN 11 HULU SUNGAI SELATAN

 


Habirau Tengah (MIN 11 HSS) - Pengawas Madrasah Kabupaten Hulu Sungai Selatan (HSS) Mahyuni, S.Pd. I, M.M melakukan monitoring di Madrasah Ibtidaiyah Negeri (MIN) 11 HSS pelaksanaan Penilaian Akhir Tahun (PAT) semester genap, Senin (05/06/23) pada pukul 08.45.

Kegiatan PAT merupakan kegiatan yang dilakukan di akhir semester dengan tujuan untuk mengukur kompetensi peserta didik dalam penguasaan kompetensi dasar yang dilaksanakan pada 29 Mei s/d 07 Juni 2023.

Tujuan monitoring adalah untuk meningkatkan mutu dari standar pendidikan yang telah ditetapkan serta mengapresiasi MIN 11 HSS atas pelaksanaan kegiatan PAT dengan tertib tanpa hambatan apapun yang ditemukan saat kegiatan berlangsung.

Pada kesempatan tersebut, Mahyuni mengecek pelaksanaan PAT di seluruh ruang kelas. Ia memberikan semangat kepada seluruh siswa-siswi MIN 11 HSS agar menjawab soal dengan sungguh-sungguh. "Saya berharap pelaksanaan PAT ini dapat berjalan lancar, tertib, kondusif dan terkendali. Mari kita doakan agar PAT kali ini sukses hingga hari terakhir dan siswa mendapatkan nilai yang terbaik," ajaknya.

Menanggapi hal tersebut, kepala MIN 11 HSS, Dra. Hj. Ma`shumah mengucapkan rasa syukur dan terima kasihnya atas kunjungan dari Pengawas Madrasah yang telah memonitoring pelakasanaan PAT di MIN 11 HSS.

“Semoga semua siswa MIN 11 HSS lebih termotivasi dan mendapatkan hasil yang memuaskan," ujarnya. 


(Rep: Mudzalifah / Ft: Haliah)