PUSKESMAS SUNGAI PINANG LAKUKAN PEMERIKSAAN KESEHATAN BERKALA SISWA MIN 11 HSS
Habirau Tengah (MIN 11 HSS) - Petugas Pusat Kesehatan Masyarakat (Puskesmas) Sungai Pinang kecamatan Daha Selatan melakukan pemeriksaan kesehatan berkala kepada siswa Madrasah Ibtidaiyah Negeri (MIN) 11 Hulu Sungai Selatan (HSS), Kamis (08/06/23), di ruang kelas MIN 11 HSS.
Pemeriksaan yang dilakukan kepada seluruh siswa kelas II meliputi pemeriksaan kesehatan gigi, mulut, mata, telinga, kuku dan kulit serta pengukuran berat badan dan tinggi badan siswa.
Salah satu petugas Puskesmas dr. Aminuddin mengatakan kegiatan ini merupakan salah satu program Puskesmas Sungai yang dilakukan secara rutin kepada seluruh sekolah yang berada di wilayah kerja Puskesmas Sungai Pinang. "Tujuan kegiatan ini adalah untuk mengetahui status kesehatan siswa dan deteksi dini jika terdapat siswa yang mengalami masalah kesehatan," ujarnya.
Selain pemeriksaan kesehatan berkala, petugas Puskesmas juga melakukan pemeriksaan penyakit kusta dan frambusia kepada siswa MIN 11 HSS kelas III sampai kelas V. "Kusta dan frambusia adalah dua penyakit kulit menular yang rentan menginfeksi anak-anak," sebut Rahmah, salah satu petugas Puskesmas yang ikut memeriksa.
Lebih lanjut Rahmah menjelaskan dua penyakit ini biasanya menyerang pada anak-anak yang kurang menjaga kesehatan kulit dan disebarkan melalui kontak fisik saat mereka bermain. "Untuk itu perhatikan kesehatan kuku dan kulit kalian. Hindari kontak fisik berlebih saat bermain dan bersihkan badan serta pakaian kalian ketika selesai bermain di luar," jelasnya kepada siswa saat mulai melakukan pemeriksaan.
Sementara itu, kepala MIN 11 HSS Dra. Hj. Ma'shumah dalam kesempatannya mengungkapkan siswa yang terdeteksi mengalami masalah kesehatan akan didata dan dilakukan pemeriksaan lebih lanjut oleh petugas Puskesmas agar segera mendapatkan penangangan khusus.
Ma'shumah juga menghimbau kepada guru MIN 11 HSS untuk menjaga kesehatan dirinya agar dapat menjadi contoh yang baik bagi siswa. "Guru yang senang menjaga kebersihan dan kesehatan, tentu akan menjadi panutan bagi siswa. Selain itu juga dapat menumbuhkan kesadaran diri sejak dini akan pentingnya menanamkan budaya hidup sehat di manapun mereka berada," pungkasnya.
(Rep/Ft: Islamiah)
Tidak ada komentar