Kamis, 29 Februari 2024

KEGIATAN P5, SISWA MIN 11 HSS BAWA BEKAL SEHAT

 

Habirau Tengah (MIN 11 HSS) - Siswa Madrasah Ibtidaiyah Negeri (MIN) 11 Hulu Sungai Selatan (HSS) kelas I dan kelas IV bawa bekal sehat dalam kegiatan P5 (Projek Penguatan Profil Pelajar Pancasila), Rabu (28/02/24).

Pelaksanaan Projek Penguatan Profil Pelajar Pancasila pada semester ini bertema Gaya Hidup Berkelanjutan dengan harapan dapat meningkatkan kesadaran siswa mengenai Pancasila sebagai dasar negara dan budaya bangsa Indonesia.

Salah satu guru kelas 1A Warida, S.Pd. memaparkan gaya hidup berkelanjutan memberikan manfaat yang positif bagi lingkungan dan kualitas hidup manusia. Selain itu, dapat meningkatkan kualitas hidup siswa melalui kebiasaan-kebiasaan baik seperti membawa bekal makanan sehat.

"Makanan yang dibawa oleh siswa tentunya lebih sehat dan higienis. Nutrisi dan gizi terpenuhi karena makanan tersebut diolah langsung oleh orang tua", ujarnya.

Kepala MIN 11 HSS Dra. Hj. Ma'shumah mengharapkan kegiatan ini dapat menginspirasi siswa untuk mengubah kebiasaan buruk jajan sembarang menjadi kebiasaan yang lebih baik dengan mengutamakan kesehatan untuk diri sendiri.

Menurut Nabila salah satu siswa kelas 1A, ia merasa senang dapat bertukar mencicipi makanan kepada teman sebayanya.

Jadi, selain mengatur pola makanan kepada siswa juga berdampak pada uang jajan mereka bisamerasa senang dapat bertukar mencicipi makanan kepada teman sebayanya.

Jadi, selain mengatur pola makanan kepada siswa juga berdampak pada uang jajan mereka bisa berkurang setiap harinya dan orang tua tentunya bisa lebih menghemat pengeluaran. 

 

(Rep: Mudzalifah / Ft: Warida)

Minggu, 25 Februari 2024

MIN 11 HSS RAIH JUARA 2 BATTLE YEL-YEL PRAMUKA

 

 

Habirau Tengah (MIN 11 HSS) – Tim Siaga Pramuka Madrasah Ibtidaiyah Negeri (MIN) 11 Hulu Sungai Selatan berhasil menjadi juara 2 pada Acara Battle Yel-Yel Siaga dan Penggalang se-Daha di Kantor Camat Daha Utara, Sabtu (24/02/24).

Pembina dan pelatih Pramuka MIN 11 HSS Muhammad Syafi`i, S.Pd menjelaskan sebelum berlaga, mereka telah berlatih secara intens dan rutin sejak beberapa bulan terakhir.

"Berkat penampilan yang atraktif dan penuh semangat, tim yang dipimpin oleh Muhammad Alfath Fadhillah ini berhasil meraih juara 2. Meski tidak mencapai target juara pertama, mereka tetap senang dan bangga dengan prestasi tersebut," tutur Syafi'i.

Kamad MIN 11 HSS Dra. Hj. Ma’shumah mengungkapkan turut bangga dengan prestasi yang diraih. Ia juga mengapresiasi kerja tim yang sangat solid hingga kembali mengharumkan nama baik madrasah.

"Terima kasih juga kepada Pembina yang telah melatih selama ini. Semoga dikesempatan lain tim MIN 11 HSS bisa kembali berpartisipasi pada acara ini dan meraih juara yang lebih tinggi lagi," harap Ma'shumah.

Acara dengan tema Pramuka Yang Berkarakter ini diikuti oleh peserta dari tingkat SD/MI untuk Siaga dan tingkat SMP/MTs untuk Penggalang yang berada di lingkup kecamatan Daha Utara, Daha Selatan, dan Daha Barat.

Battle Yel-Yel ini bertujuan untuk membentuk sikap dan perilaku, meningkatkan kemandirian, keterampilan, persatuan dan kesatuan Pramuka Siaga dan Penggalang serta komitmen terhadap penghayatan dan pengamalan Kode Kehormatan Pramuka yaitu Satya dan Darma Pramuka.

 

(Rep: Islamiah / Ft: Syafi'i)

Jumat, 23 Februari 2024

KAMAD: RAPAT BULANAN SEBAGAI EVALUASI KEGIATAN MADRASAH

 


Habirau Tengah (MIN 11 HSS) – “Rapat bulanan sebagai evaluasi kegiatan madrasah” ujar Kepala Madrasah (Kamad) Madrasah Ibtidaiyah Negeri (MIN) 11 Hulu Sungai Selatan (HSS) Dra. Hj. Ma’shumah saat memberikan sambutan pada rapat bulanan Pendidik dan Tenaga Kependidikan (PTK) MIN 11 HSS Tahun Pelajaran 2023/2024, Kamis (22/02/24) di Aula MIN 11 HSS.

Menurut Hj. Ma’shumah rapat bulanan hendaklah dijadikan sebagai Progres report. “Rapat bulanan itu sebagai laporan kemajuan untuk MIN 11 HSS,” ujarnya

Hj. Ma’shumah menambahkan pada setiap bulan kegiatan pembelajaran dan program madrasah harus terus dievaluasi. “Tenaga Pendidik harus bisa memetakan kendala-kendala yang dihadapinya ketika mengajar di madrasah,” ujarnya

Selain itu Hj. Ma’shumah juga menyatakan setiap hari atau minggu pasti ada persoalan yang dihadapi oleh guru dan siswa. “Rapat harus dilaksanakan secara rutin setiap bulannya karena masalah atau kendala yang dihadapi dalam setiap pembelajaran bisa disampaikan secara terbuka dalam rapat, dengan begitu bisa diselesaikan bersama secara mufakat dan musyawarah,” ungkapnya.

Rapat dipimpin langsung oleh Kamad dengan agenda mengevaluasi kegiatan pembelajaran. Selain itu, rapat juga membahas mengenai persiapan Penerimaan Peserta Didik Baru (PPDB) dan persiapan pembelajaran/kegiatan pada bulan Ramadhan, rapat tersebut dihadiri Kamad dan seluruh PTK.

 

(Rep: Hamidah / Ft: Arif)