MIN 11 HSS LAKSANAKAN UPACARA PEMBUKAAN ASSESMEN MADRASAH
Habirau Tengah (MIN 11 HSS) - Madrasah Ibtidaiyah Negeri (MIN) 11 Hulu Sungai Selatan (HSS) melaksanakan upacara pembukaan Asesmen Madrasah (AM) Kelas VI Tahun Pelajaran 2023/2024 yang dimulai pukul 07.45 WITA berjalan khidmat, Senin (13/05/24) di lapangan utama madrasah.
Peserta AM adalah seluruh siswa-siswi kelas VI berjumlah 69 orang, terdiri dari kelas 6A, 6B, dan 6C yang terbagi dalam 4 ruang ujian.
Kepala MIN 11 HSS Dra. Hj. Ma'shumah berpesan kepada siswa kelas 6 agar memanfaatkan waktu sebaik mungkin untuk belajar dan minta do'akan kepada orangtua. "Dan yang paling penting adalah selalu menjaga kesehatan, terutama sarapan pagi", ujarnya saat menjadi pembina upacara.
Ma'shumah juga menyampaikan agar seluruh siswa bersungguh-sungguh dalam mengikuti asesmen ini karna merupakan salah satu penentu kelulusan siswa dan AM menjadi langkah awal menuju kesuksesan di masa depan. "Semoga nantinya mendapatkan hasil yang baik dan AM hari ini dan seterusnya terlaksana dengan lancar, aman dan tertib tanpa ada kendala apapun," harapnya.
AM dijadwalkan berlangsung selama 7 hari, dimulai dari tgl 13 Mei s/d 20 Mei 2024.
Tidak ada komentar